18 Maret 2011

Airport X-Ray Tingkatkan Resiko Kanker?

Kalau anda ke bandara di Amerika Serikat ada aturan harus lolos dari Airport X-Ray yang nama lainnya adalah scanner Backscatter X-Ray. Piranti scanner Backscatter X-Ray yang 'menelanjangi' calon penumpang sudah menjadi aturan di bandara seluruh negara Amerika Serikat. Penggunaan ini bertujuan untuk menjaga keamanan penumpang. Bagaimana dengan peningkatan resiko kanker karena radiasi yang ditimbulkannnya?

Ternyata beberapa pakar khawatir, jenis scanner yang paling umum digunakan ini mempertinggi risiko kanker karena menghasilkan tingkat radiasi terionisasi.

Isu risiko ini dimuat dalam dua artikel Radiologi edisi April. Jenis scanner kepada wisatawan ini mendeteksi objek tersembunyi di bawah pakaian, seperti bahan peledak dan senjata non-logam. Setiap kali penumpang melewati salah satu scanner, dia terkena sejumlah kecil radiasi, Jumat (18/3).

"Risiko kematian individu akibat kanker dari eksposur tersebut diperkirakan kecil, sekitar satu dalam 10 juta perjananan yang melalui dua kali scan," kata David J. Brenner, PhD, DSC, Direktur Pusat Riset di Radiologi Columbia University Medical Center dalam tulisannya.

Menurut FDA, yang mengatur perangkat X-ray, tidak ada batasan jumlah individu yang discan, atau dalam banyak kasus seseorang mengalami skrining dalam setahun.

Tapi Brenner berkeyakinan saat Anda melihatnya dari perspektif kesehatan masyarakat lebih besar, di mana satu miliar pelancong dipindai di AS setiap tahunnya. "Dalam konteks saat ini, jika satu miliar scan backscatter X-ray dilakukan setiap tahun, mungkin ada 100 kanker setiap tahun yang dihasilkan dari kegiatan ini."

Brenner juga menunjukkan tingginya risiko kanker pada anak-anak, yang katanya lima sampai 10 kali lebih tinggi dari risiko untuk orang dewasa usia menengah. Personel Penerbangan, yang melewati scanner ratusan kali setiap tahun, bisa juga berisiko lebih besar daripada wisatawan.

"Semakin banyak Anda discan, semakin tinggi risiko yang dapat diterima, tapi risiko individu akan menjadi sangat, sangat kecil dengan menggunakan sanner yang tepat," ujarnya.

David A. Schauer, ScD, CHP, penulis artikel kedua, mengakui risiko menggunakan backscatter scanner X-ray dan fokus makalahnya tentang cara-cara memastikan bahwa scanner tersebut digunakan secara tepat.

"Orang hanya boleh terkena radiasi pengion untuk keperluan pemeriksaan keamanan saat ancaman yang ada dapat dideteksi dan tindakan yang tepat dapat diambil," tulis Schauer, Direktur Eksekutif Dewan Nasional Perlindungan dan Pengukuran Radiasi.

"Ketika pemerintah menyimpulkan bahwa keamanan skrining orang dengan backscatter sinar-X adalah dibenarkan," tulisnya, "maka kendali kebijakan harus dilaksanakan."

Seperti Schauer, Brenner berpendapat bahwa backscatter X-ray scanner ini, dapat aman. "Orang yang bepergian hanya kadang-kadang, saya tidak ragu untuk pergi melalui scanner backscatter X-ray," kata Brenner dalam rilis berita.

Namun, ia berpendapat ada alternatif lain dalam penggunaannya yang sama efektifnya, yakni jenis yang dikenal sebagai pemindai gelombang milimeter, yang tidak melibatkan radiasi pengion. "Apapun radiasi aktual dikaitkan dengan risiko mesin backscatter X-ray,"Brenner menyimpulkan, "Sebuah teknologi yang sebanding yang tidak melibatkan sinar-X adalah alternatif yang lebih baik."

Sumber : Liputan6.com

1 komentar: