Anda pasti sudah pernah mendengar istilah manusia bisa berusaha tapi Tuhan yang menentukan, ya istilah itu subagai wujud kepasrahan atas usaha manusia. Manusia hanya bisa mempunyai rencana dan berusaha tapi hanya Tuhan yang menentukan takdir kita.
Tapi ada istilah yang lain lagi yang pasti anda juga pernah dengar yaitu Tuhan tidak akan merubah nasib seseorang jika orang itu tidak merubah nasibnya sendiri, jadi kalau kita ingin merubah nasib hidup kita menjadi lebih baik maka hanya kita sendiri yang bisa merubah nasib kita. Bagaimana cara merubah nasib itu? Banyak hal yang bisa kita lakukan. Baru-baru ini saya pernah membaca istilah seperti ini Lebih baik mempunyai banyak rencana tapi belum dilaksanakan daripada tidak mempunyai rencana sama sekali. Saya sangat tertarik membahas istilah ini. Orang hidup harus mempunyai rencana dalam hidupnya. Rencana bisa rencana jangka pendek dan rencana jangka panjang. Rencana jangka pendek misalnya hari ini kita punya rencana apa, misalnya mau melaksanakan tugas apa, kalau sudah ada rencana maka persiapan apa yang perlu dilakukan untuk menjalankan tugas tersebut. Begitu juga rencana jangka panjang maka perlu persiapan jangka panjang juga. Misalnya mau rencana menikah tahun depan maka persiapan apa yang dilakukan untuk kesuksesan rencana tersebut. Kalau sudah ada rencana lalu kita tidak mempersiapkan segala sesuatunya untuk rencana tersebut maka rencana kita bisa menjadi tidak bisa berjalan sebagaimana mestinya. Persiapan dan rencana biasanya berbanding lurus, semakin besar suatu rencana maka semakin besar pula persiapan yang diperlukan. Untuk lebih mudahnya kita mulai menata rencana kita mulai rencana jangka pendek misalnya rencana harian, rencana bulanan dan rencana tahunan. Lakukan persiapan sesuai dengan rencana tersebut. Jalankan dengan konsisten. Lalu lihat bagaimana hasilnya, jangan lupa berdoa supaya rencana kita bisa lancar dan sukses. Kalau sudah ada rencana dan persiapan maka langkah selanjutnya adalah usaha, bagaimana kita berusaha dan bekerja keras setiap saat agar segala yang kita lakukan dapat menghasilkan sesuai dengan apa yang kita rencanakan. Kalau kita berusaha secara konsisten dan tekun maka hasilnya dapat nisa kita rasakan cepat atau lambat tergantung keteguhan dan ketekunan usaha kita. Kucinya adalah bekerja keras dan selalu bangkit jika mengalami kegagalan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar